Cara Mengecilkan Pori-Pori Kulit Wajah yang Besar Secara Alami - Memiliki pori-pori wajah yang terlalu besar seringkali membuat banyak wanita merasa tak pede. Karena, selain tampak nyata, produksi minyak yang berlebih pun tak bisa dihindari
. Hal ini tentu saja akan memudahkan debu masuk dalam kulit dan akan berubah menjadi jerawat jika tidak dirawat. Merasa memiliki masalah tersebut? Berikut ini, kami berikan tips mengecilkan pori-pori wajah secara alami.
1. TomatSelain baik bagi kesehatan mata, tomat juga sangat bermanfaat bagi kecantikan kulit. Selain kaya akan antioksidan, tomat juga kaya akan senyawa tomatin yang dapat menyembuhkan jerawat. Untuk mendapatkan pori-pori yang kecil, belah tomat menjadi dua, lalu haluskan dengan blender. Jus tomat ini bisa dioleskan pada kulit wajah, diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air dingin.
2. Lidah buayaPercaya atau tidak, lidah buaya memiliki khasiat untuk mengencangkan kulit dan mengecilkan pori-pori wajah. Selain dapat mengecilkan pori-pori, lidah buaya juga dapat menghaluskan kulit wajah. Caranya cukup mudah, patahkan lidah buaya menjadi dua bagian, lalu oleskan pada wajah. Setelah kering, bilas wajah dengan air dingin untuk menyegarkan kulit wajah.
3. Putih telurKandungan protein yang tinggi pada putih telur ternyata juga dapat membantu mengecilkan pori-pori kulit wajah. Caranya mudah saja, campurkan putih telur dan satu sendok madu, lalu oleskan pada wajah. Setelah mengering, kira-kira 20-30 menit, bersihkan wajah dengan air dingin.
Jangan lupa, Ladies, pastikan wajah Anda bersih sebelum melakukannya. Selamat mencoba.